Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2018

Lontong sayur

Assalammualaikum.. Uda lama banget saya tidak menulis di blog ini. Niat untuk tiap seminggu sekali minimal untuk menulis, tapi ternyata masi susah juga. Beberapa waktu lalu, saya lagi pengen banget makan lontong sayur. Awalnya langsung bwli bahan, tapi malah waktu dirumah mendadak males buat masak.  Dan, akhirnya saya masak juga si lontong sayur. Gara-gara pengennya mulai kambuh lagi. Btw, lontong sayur ini kalo di Surabaya dan sekitarnya, bilangnya lodeh. Hihihi Jadi, ga perlu kaget, kalo beberapa orang bilangnya lodeh. 😂😂😂 ------------------------------------------------ LONTONG SAYUR LABU SIAM ------------------------------------------------ Resep diadaptasi dari blog kak Bund Nina Bahan : lontong atau ketupat  2 buah labu siam, potong korek api (1 buah labu siam besar) 1 blok tahu, potong dadu dan goreng sebentar hingga berkulit  1 blok tempe, potong dadu , goreng sebentar  100 gr udang kecil, buang kulitnya  15 butir telur puyuh rebus

Cireng bumbu rujak

Assalammualaikum... Dari kemaren, cuacanya selalu dingin. Hujan mesti jam 1 uda mulai turun. Alhamdulillaah, bikin suasana dirumah jadi lebih enak. Ga perlu pake AC, ato kipas angin. Hemat listrik kalo uda hujan. Hihihi Kalo uda dingin-dingin kayak gini mesti pengennya makan camilan aja. Apalagi yang anget-anget. Nah, saya mendadak kepengen makan cireng. Itu, jajanan khas Bandung yang belom pernah saya bikin. Karena pengen tau kayak gimana rasanya cireng, jadi saya langsung bikin aja. -------------------------------------- CIRENG BUMBU RUJAK --------------------------------------- Resep ini di adaptasi dari blog kak Bund Nina Bahan : 150 gr tepung tapioka 1/2 sdt garam 1/4 sdt merica  2 siung bawang putih, haluskan Bawang daun, iris kecil Biang : 50 gr tepung tapioka 150 gr air mineral Bumbu rujak : 3 cabe rawit ( boleh lebih, jika suka pedas) Gula jawa secukupnya Garam secukupnya Terasi sedikit Air mineral secukupnya. Cara membuat : 1. Campurkan tepung tapioka, garam, merica