Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2015

Martabak tahu kornet

Assalammualaikum.. Kalian pasti suka ngemil kan?? Hihihi Fika kali ini lagi bikin cemilan yang dimakan  saat sore hari lho.. cemilan yang menurut Fika bener-bener cocok untuk kalian penyuka martabak, dan lagi pengen bikin sendiri. Cara membuatnya juga gampang kok. Dulu pernah bikin martabak tahu. Tapi untuk kali ini Fika campur dengan kornet, dan tahunya pun berbeda. Dulu, biasanya Fika bikin martabak tahu dengan cara di potong kotak-kotak.  Dan sekarang, Fika pake cara tahu dihaluskan. hihihi ----------------------------------------- MARTABAK TAHU KORNET ----------------------------------------- Bahan : 20 kulit siomay 1 buah tahu, dihaluskan 2sdm kornet 1 buah telor 3 bawang prei, iris tipis garam, merica dan penyedap rasa secukupnya minyak goreng, untuk menggoreng 1 sdm tepung terigu, campur dengan air (untuk kulit siomay agar tidak mudah terbuka). Bahan bumbu : 5 siung bawang putih 5 siung bawang merah Cara membuat

Tofu saus Teriyaki

Assalammualaikum... Selamat pagi... Hari ini menu masakan kalian apa? Hihihi Ini sebenernya hasil masakan Fika beberapa hari yang lalu tapi masih blom sempet buat posting. Awalnya Fika itu pernah makan tofu yang ada di D'cost. Serius, Fika suka banget dengan masakan itu. Tofu yang bumbunya bener-bener meresap sampe ke dalam. Fika mulai penasaran, karena pengen banget bisa bikin masakan itu biar ga perlu lagi pergi ke D'cost. Serius.. Rasanya benar-benar enak kok. Tapi mungkin agak beda dengan rasa Tofu yang kemaren Fika makan di D'cost. -------------------------------------------- TOFU SAUS TERIYAKI -------------------------------------------- Bahan : 1 bungkus tofu (potong bulat) 4 sdm tepung terigu  2 siung bawang putih (keprok, lalu cincang) 1-2 sdm saus Teriyaki 400-500 ml air mineral Cara membuat : 1. Masukkan tofu ke dalam adonan tepung terigu, lalu goreng dan sisihkan. 2. Tumis bawang putih sampai harum, setelah it

Tumis buncis wortel

Masak apa kalian hari ini?? Lagi males masak? untuk kalian yang lagi males banget untuk masak, langsung aja masak tumis buncis wortel seperti yang Fika bikin. hihihi masaknya bentar banget, tapi uda langsung enak. Biasanya, Fika masak tumis ini bareng sama tempe goreng terus pake sambel terasi. Berhubung lagi males buat sambel terasi, akhirnya Fika bikin tumis buncis wortel ini jadi pedess sampe bikin lidahnya Fika kepedesan. Fika memang suka banget sama sayur.. Jadi sekalipun Fika cuma makan tumis ini sama nasi aja uda enak banget.. Hihihi Apalagi kalo lagi pengen makan yang cepet tapi menyehatkan (karena cuma ada sayurnya aja). Fika langsung masak ini. --------------------------------------------------- TUMIS BUNCIS WORTEL --------------------------------------------------- Bahan : 1 buah wortel, potong seperti korek api 10 buah buncis, potong menyerong 4 siung bawang putih, iris tipis 5 siung bawang merah, iris tipis 5 cabe rawit, iris

Es krim pisang coklat

 Assalammualaikum... Akhir-akhir ini dikota kalian lagi mendung-mendungnya ato lagi sering hujan? Hihihi untuk di daerah Fika, sekarang kalo siang hari keseringan mendung, setelah itu langsung terang lagi. Untuk cuaca yang seperti itu, Fika akhirnya pengen banget bikin es krim. Kalian suka es krim kan?? Pengen bikin es krim yang gampang? Bikin es krim pisang aja.. Pembuatannya benar-benar gampang. Pernah liat cara pembuatan es krim dengan hanya 1 bahan saja?? Akhir-akhir ini Fika mulai sering baca itu di FB. Orang-orang pada nge share itu di FB. Nah, sekarang Fika juga mau buat itu, tapi dengan bahan dasar buah pisang. Hihihi Berhubung Ibu baru dapet pisang dari temannya, jadi Fika langsung kepikiran untuk bikin es krim pisang. Kalo boleh jujur, dari dulu Fika uda pengen banget bikin es krim ini, tapi berhubung bahan pada ga lengkap, akhirnya sering ketunda terus. Rasa es krimnya seperti apa? Enak banget, Fika suka dengan es krim pisang ini. Hihihi Resep es k

Perkedel kentang dengan kornet

Perkedel kentang dengan kornet.. Fika dulu waktu kuliah, biasanya cuma menggunakan kentang aja. Tanpa tambahan daging sama sekali. Padahal, dulu waktu sekolah selalu dibuatin sama pembantunya pake daging. Hihihi  Maklum lah yaa.. karena anak kos, jadi tambahan daging itu benar-benar berat diongkos.  Dan kali ini, Fika mulai menggunakan kornet. Fika tau, kalo sebenernya menggunakan daging kemasan seperti itu tidak baik. Tapi, berhubung Ibu bilang pengen coba pake kornet, Fika akhirnya pake kornet. ------------------------------------------------------------------ PERKEDEL KENTANG DENGAN KORNET ------------------------------------------------------------------ Bahan : 4 buah kentang (kukus, kemudian haluskan) 1 sdm kornet (jika kalian lebi suka banyak kornet, bisa masukkan lebih dari 1 sdm) Merica, garam, bumbu penyedap, secukupnya 3 sdm tepung terigu 1 telur ayam (sebagai pelapis sebelum digoreng) Minyak goreng, untuk menggoreng Bumbu hal

Telur ceplok saus Teriyaki

Selamat pagi... Hihihi penuh semangat banget untuk hari ini.. Biasa.. Karena uda mulai bisa ngee blog lagi.. Jadi Fika semangat banget. Resep yang Fika bakal posting untuk kali ini, untuk kalian yang ingin mengurangi karbohidrat dari menu makan kalian. Ya... untuk kalian yang diet lebih tepatnya. Sebenernya, makanan ini hasil Fika lagi males makan nasi putih. Hihihi Karena Fika menganut pola makan sehat yang biasa di sebut dengan Food combining, Jadi, Fika ga makan nasi dengan protein hewani. Naah... Akhirnya menemukan ide untuk membuat masakan ini. Hihihi  Meskipun ini bisa dikatakan dengan hasil ketidak sengajaan, Fika akuin kalo masakan ini bener-bener enak. Ini bisa juga ditambahkan dengan nasi putih kalo kalian mau. Kenapa Fika menambahkan kacang edamame? Hihihi Persediaan kacang edamame di kulkas masih banyak, jadi Fika tambahkan dengan kacang edamame.  ------------------------------------------------- TELUR CEPLOK SAUS TERIYAK

Mie Goreng

Siapa yang ga suka mie?? Hihihi Kebanyakan orang-orang itu suka banget sama mie. Fika juga suka kok, suka banget malah. Masakan yang Fika buat sekarang, Mie goreng. Berhubung waktu itu bingung mau masak apa, gara-gara persediaan sayur di kulkas uda mulai sedikit, akhirnya Fika milih masak mie goreng, karena Fika inget kalo di Ibu ada persediaan mie telor. Mie goreng ini, Fika bener-bener ga pake yang namanya bumbu penyedap rasa. Murni menggunakan bumbu alami.  hihihi ------------------------------------------------- MIE GORENG ------------------------------------------------- Bahan : 1 bungkus mie telor ( dalem 1 bungkus terdapat 3 mie, Fika ambil 2 mie) 1 buah wortel ( potong menyerupai korek api) kubis, sesuai selera (potong tipis-tipis) Merica dan garam, secukupnya 2 sdm kecap manis Bumbu halus: 5 bawang merah 4 bawang putih Cara membuat : 1. Haluskan bahan bumbu halus. 2. Rebus mie telor sampai matang, angkat dan tiriskan

Oreo cookies

Assalammualaikum... Hari ini kalian bikin apa?  Kalo Fika, kali ini bikin cookies.. Penasaran sama oreo cookies, yang resepnya bener-bener gampang banget,, Resepnya Fika ga sengaja baca di cookpad Pertama kalinya Fika bikin cookies harus di masukin ke dalam kulkas, apalagi di freezer. Ternyata itu berguna banget untuk cookies itu sendiri. Cookies ga bakal melebar saat dipanggang. Untuk rasa benar-benar enak.. Sekalipun kesalahan Fika memanggangnya kelamaan, hasilnya jadi agak keras.  ----------------------------------------- OREO COOKIES ----------------------------------------- Bahan : 70 gr butter 70 gr gula halus 140 gr tepung terigu 1 kuning telur 1 sdt baking soda 50 gr oreo (buang cream, haluskan) Cara membuat : 1. Campur gula halus dan butter, gunakan mixer. 2. Masukkan secara berurutan, telur, baking soda, tepung terigu, dan remahan oreo. 3. Masukkan ke dalan plastik wrapping, dan taruh ke dalam freezer sampai men

Tahu aci kulit pangsit

Assalammualaikum Siang-siang coba bikin tahu aci kulit pangsit, dari resep kak ayudiah respatih . Pertama liat di blognya, langsung tertarik untuk bikin ini. Cocok untuk cemilan sore-sore bareng ibu, bapak dan adek. Hihihi Fika bikin tahu aci ini sebenernya uda lama banget, tapi baru bisa Fika posting sekarang. Btw, ada beberapa yang Fika modifikasi dari bumbu kacangnya. Jadi, beda dengan kak ayudiah. ----------------------------------------------- TAHU ACI KULIT PANGSIT ----------------------------------------------- Bahan : 20 kulit pangsit 150 gr tahu, haluskan 150 gr tepung kanji/tapioka 75 gr tepung terigu Bawang daun sesuai selera banyaknya Bawang putih 3 siung, dihaluskan Air mineral sekitar 100 ml Garam, merica, dan penyedap rasa Minyak goreng, untuk menggoreng Bumbu kacang: 4 sdm kacang 4 cabe rawit 1 bawang putih, goreng Kecap secukupnya Cara membuat : 1. Campur tahu, tepung kanji, tepung terigu bersamaan, 2. Kemudian tambahkan air

Tofu saus asam pedas

Assalammualaikum... Selamat sore.. Uda lama Fika ga nulis blog ini.. Hihihi Berhubung minggu lalu berlibur, jadinya Fika juga meliburkan diri untuk memasak dan posting di blog. Tapi,kompensasinya jadi semakin banyak PR untuk posting hasil masakan Fika selama beberapa hari ini.. Fika mulai sibuk di dapur, karena semakin banyak yang Fika pengen buat.  Hihihi  Sebenernya tofu saus asam pedas ini masakan Fika suda beberapa hari yang lalu, tapi baru Fika posting. Hasil masakan yang dibuat langsung enak. -------------------------------------------------------- TAHU SAUS ASAM PEDAS -------------------------------------------------------- Bahan : 1 buah tofu (potong bulat, beri tepung bumbu dan goreng) 1 buah wortel (potong menjadi 2, kemudian potong tipis) Kembang kol (sesuai selera) 1/2 bawang bombay (cincang kasar) 3 siung bawang putih (cincang kasar) 4 sdm saus tomat 4 sdm saus sambal 1 sdt kecap asin Merica, garam secukupnya Minyak go

Review cum cum green tea di P.S.I patisserie

Assalammualaikum.. Pagi ini Fika ga bahas tentang resep masakan yang hari ini Fika masak. Tapi, Fika mau review tentang cum cum green tea yang kemaren Fika beli di PSI Pastisserie. Photo taken by : Esy Apriyana Cum cum yang ada di P.S.I Pastisserie ini bener-bener enak. Kulit dari cum cum ini ga keras, empuk banget. Baru kali ini Fika makan cum cum seenak ini. Apalagi dengan varian rasa yang berbeda dari biasanya. Ada  vanilla, green tea, chocolate, dan white coffee. Fika akhirnya beli yang green tea. Dan untuk rasa dari vlanya, juga bener-bener enak, Fika suka banget. Untuk harga, cukup Rp 7.500,- Dengan ukuran jumbo, bukan ukuran cum cum yang biasanya. Recommended banget menurut Fika. Jika kalian juga ingin mencoba membelinya, Langsung aja ke P.S.I Pastisserie Jalan Embong Kemiri  no. 15 Surabaya

Es krim Mangga

Assalammualaikum.. Bulan ini lagi musim buah mangga kan? hihihi Dirumah Fika juga lagi musim mangga, Alhamdulillaaah.. pohon mangganya berbuah terus-terusan. Berhubung bingung mau dibuat apa buah mangga yang sebanyak itu, Fika secara ga sengaja nemu resep es krim mangga ini dari blognya mbak Nina Dan akhirnya Fika mutusin buat es krim mangga ini.. Resep dari mbak Nina itu menggunakan whipped cream bubuk, berhubung Fika ga nemu whipped cream bubuk, Fika terpaksa bikin es krim seperti biasanya aja. Rasanya tetep enak kok. hihihi walaupun Fika harus mengocok es krim mangga itu tiap 1 jam sekali.  ------------------------------------------------------------- ES KRIM MANGGA ------------------------------------------------------------- Bahan : 400 gr buah mangga (yang telah dipotong-potong) kemudian bekukan selama +/- 4 jam 1/2 kaleng susu kental manis (SKM) air mineral secukupnya (jika tidak suka yang terlalu manis, perbanyak air mineral)

Bihun goreng dengan edamame

 Untuk kesekan kalinya Fika masak bihun goreng. Tapi, kali ini beda.. Soalnya Fika buat bihun goreng pake kacang edamame Enak ternyata pake kacang edamame untuk bihun goreng ini.  Kalo bole jujur, Fika sebenernya bingung kacang edamame yang bapak dapet waktu ke Jember itu mau diapain, Dan ternyata buat salah satu bahan pelengkap untuk bihun goreng bisa juga. Hihihi Dan akhirnya, Fika mulai coba untuk bikin bihun goreng dengan kacang edamame ini. Sebenernya, kacang edamame ini bisa juga kita jadiin pelengkap untuk sup tomat, sup jagung atopun pasta. Kalo kalian belum liat resep Fika yang sup tomat, langsung klik disini ----------------------------------------------------------- BIHUN GORENG DENGAN EDAMAME ----------------------------------------------------------- Bahan: 1 bungkus bihun (ada yang jual cuma 1 bungkus yang isinya 1, atopun yang isinya 3 atopun 4, ambil 1 saja) 1/2 bawang bombay (jika ga ada bawang bombay, bisa diganti dengan 4 siung bawang mer

Terong bumbu rujak

Assalammualaikum.. Menu untuk makan malam hari ini adalah terong bumbu rujak. Kalian pernah makan ini? Kalo belum, yuk coba bikin.. Caranya juga gampang banget.. Tapi mungkin untuk orang yang tidak biasa dengan masakan ini, bakal merasa aneh.. hihihi Ini salah satu masakan yang disukai keluarganya Fika dirumah. ---------------------------------------------------------- Terong Bumbu Rujak ---------------------------------------------------------- Bahan : 2 buah terong (kalo bisa yang ukurannya agak besar) 3 sdm kacang tanah 5 cabe rawit 1 sdm petis ikan (petis khas madura) air mineral secukupnya Cara membuat : 1. Panggang terong diatas pemanggang, tunggu sampai benar-benar gosong dan lembek di dalam, angkat dan buang kulitnya kemudian potong-potong. 2. Haluskan kacang tanah dan cabe rawit, kemudian beri air sedikit demi sedikit sampai agak encer. 3. Masukkan petis ikan kemudian ulek kembali sampai tercampur. 4. Campur te

Cilok ( Aci dicolok) dengan bumbu kacang

Assalamualaikum.. Selamat siang.. Hari ini kalian masak apa? Hihihi Fika melupakan masak untuk makan siang, malah sibuk bikin cilok. Uda lama banget pengen bikin cilok sendiri. Karena penjual cilok di Pamekasan pun ga ada, akhirnya bener-bener bikin sendiri. Hasilnya? Bener-bener puas Rasanya enak..  hihihi (bukan karena yang bikin lho, yaaa..) Fika ga sendiri bikin cilok ini, jadi masih ada adeknya Fika yang bantuin. Oya, ini juga salah satu jajanan yang biasanya anak kecil sering beli waktu disekolah. Jika kalian para ibu merasa was was dengan cilok yang dijual diluar, Mending buat sendiri, karena cara membuatnya juga gampang. ---------------------------------------------- CILOK ---------------------------------------------- Bahan : 8 sdm tepung terigu 16 sdm tepung tapioka Air mendidih/hangat secukupnya 4 bawang putih, haluskan 4 buah bawang daun, potong kecil merica secukupnya garam secukupnya bumbu penyedap