Siapa yang ga suka mie??
Hihihi
Kebanyakan orang-orang itu suka banget sama mie.
Fika juga suka kok, suka banget malah.
Masakan yang Fika buat sekarang, Mie goreng.
Berhubung waktu itu bingung mau masak apa, gara-gara persediaan sayur di kulkas uda mulai sedikit, akhirnya Fika milih masak mie goreng, karena Fika inget kalo di Ibu ada persediaan mie telor.
Mie goreng ini, Fika bener-bener ga pake yang namanya bumbu penyedap rasa. Murni menggunakan bumbu alami.
hihihi
-------------------------------------------------
MIE GORENG
-------------------------------------------------
Bahan :
1 bungkus mie telor ( dalem 1 bungkus terdapat 3 mie, Fika ambil 2 mie)
1 buah wortel ( potong menyerupai korek api)
kubis, sesuai selera (potong tipis-tipis)
Merica dan garam, secukupnya
2 sdm kecap manis
Bumbu halus:
5 bawang merah
4 bawang putih
Cara membuat :
1. Haluskan bahan bumbu halus.
2. Rebus mie telor sampai matang, angkat dan tiriskan.
3. Tumis bumbu halus, sampai harum. Kemudian masukkan wortel dan kubis, aduk sampai tercampur.
4. Masukkan mie telor, aduk sampai tercampur dengan bumbu. Tambahkan garam, merica, dan kecap manis.
5. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
Semoga bermanfaat
Fika's Recipes
Komentar
Posting Komentar