Assalammualaikum..
Selamat Pagi...
Pagi-pagi udah disuguhin gambar sambel kayak gini..
Ini sambal yang enak lhoo..
Awalnya karena di IG mbak Anitajoyo, mulai ngepos sambel kacang panjang ini..
Yang akhirnya bikin Fika ngerasa "Duh, kayaknya enak banget deh makan sambel kacang panjang kayak gitu"
Hihihi
Langsung aja Fika bikin sambel kacang panjang,,
Tapi...
Ga pake resep kayak mbak Anitajoyo, Fika pake resep dari Fika sendiri
---------------------------------------------
SAMBEL KACANG PANJANG
---------------------------------------------
Bahan :
2 lonjor kacang panjang, potong kecil
1 cabe merah
6 cabe rawit (sesuai selera)
1/2 sdt terasi
1 iris bulat tomat
Minyak goreng secukupnya
Sejumput garam
Sejumput gula
Cara membuat :
1. Ulek sampai halus cabe rawit, cabe merah.
2. Masukkan terasi, tomat, gula dan garam secukupnya dan kemudian beri minyak goreng sisa menggoreng, lalu ulek kembali.
3. Setelah tercampur, baru masukkan kacang panjang.
4. Sajikan
Semoga Bermanfaat
Fika's Recipes
Wow saya biasa bikin sambel kacang panjang itu cuma di balado. Dibikin sambel terasi gini enak juga ya
BalasHapusHahaha iya kaaa... enak juga sih,, di balado juga enak kah?? Karena saya sendifi blom pernah pake kacang panjang untuk dijadiin balado 😁😁😁
Hapus