Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2015

Tumis tempe kacang panjang dengan pete

Akhir-akhir ini Fika menu masakannya selalu berbau pete. Itu karena dirumah stok pete bener-bener banyak banget.. Jadi akhirnya Fika bikin berbagai macam olahannya. hihihi Bersyukur banget Fika suka sama pete. Karena menurut Fika, aroma pete ini selalu bikin naikin selera makan Fika. Kali ini Fika masak tumis tempe kacang panjang dengan pete. Masakan ini langsung abis setelah selesai Fika bikin. Sebenernya ini masakan yang mudah untuk kalian yang biasa masak tumisan. Ya kan?? Tapi Fika tetep maksain untuk masukin resep ini ke blog. Hihihi -------------------------------------- Tumis tempe kacang panjang dengan pete Bahan : 5 bawang merah ( iris tipis) 4 bawang putih   ( iris tipis) 4 buah cabe rawit (iris tipis) 1 blok tempe (ukuran kecil, potong kotak - kotak) 1 ikat kacang panjang ( isi 4 buah, potong kira-kira 2 cm) 6 buah petai ( di potong menjadi 2 bagian) 2 sdm kecap manis garam secukupnya merica secukupnya 250 ml a

Sambel Pencit

Siapa yang suka banget dengan sambel?? hihihi Fika sama keluarga penyuka sambel. Makan ga pake sambel rasanya kurang, itu menurut Fika. Kali ini, berhubung dirumah lagi panen mangga  jadi, tadi bapak minta dibuatin sambel pencit. Pernah makan pake sambel pencit (mangga muda)? Rasanya enak banget.. Kalo Fika ga terlalu suka kalo mangganya terlalu muda,  Lebih suka kalo mangganya agak mateng dikit. Sttt.. Fika lebih suka penyajiannya langsung dari cobeknya. Jadi ga perlu dipindah ke mangkok kecil. hihihi --------------------------------------------------------- Sambel pencit Bahan : 2 cabe merah ( ukurang sedang) 4 buah cabe rawit ( untuk kalian penyuka pedas, bisa ditambahkan sesuai selera) 1 bungkus terasi (Fika pake terasi abc yang ukuran kecil) 1/2 buah tomat 1 buah mangga muda (dicacah) Cara membuat : 1. Haluskan cabe merah, cabe rawit, dan terasi. 2. Masukkan tomat, dan haluskan kembali. 3. Campurkan cacahan mangga

Nasi goreng Pete

Makanan yang paling digemari di rumah itu, salah satunya nasi goreng. Setiap bikin nasi goreng, biasanya langsung habis. Hihihi Untuk kali ini, Fika bikin nasi goreng dengan pete. Enak banget lho.. Apalagi aroma pete yang khas, bikin selera makan meningkat. Berhubung Fika memang suka pete, jadi kalo ada aroma pete makin berselera aja. Langsung kita liat resepnya  --------------------------------------------------- Nasi Goreng Pete Bahan :t Bahan : Nasi putih  1 bungkus terasi ukurang yang paling kecil 1 sdm bumbu nasi goreng ( kalo fika pake indofood) 2-3 sdm kecap manis Garam secukupnya 8 buah petai ( dipotong menjadi 4 bagian) 1 buah wortel ( dipotong dadu kecil) Bumbu halus : 6 bawang merah  4 bawang putih    1 buah cabai       5 buah cabe rawit Cara membuat : 1. Panaskan wajan yang telah berisi minyak goreng, kemudian masukkan bumbu halus. Aduk sampai tercium aroma harum. 2. Masukkan petai dan wortel bersamaan,

Bola bola kornet

Siapa yang suka dengan kornet? Angkat tangaaan... Hihihi Fika suka banget sama kornet.. Sebenernya, bisa dibilang kalo kornet itu termasuk makanan yang kurang sehat.. Tapi, berhubung Fika pengen banget makan, jadinya Fika langsung beli.. Sebenernya kalo kornet itu Fika biasanya cuma jadiin campuran untuk nasi goreng.. Gak pernah coba buat makanan dengan dengan bahan dasar kornet.. Gak sengaja mencari resep yang berbahan kornet, akhirnya nemu juga bola bola kornet ini.. Bahan yang dibutuhin pun juga gampang, karena semua ada di dapur. Langsung intip resepnya yuukk... ------------------------------------------------------ Resep Bola bola kornet Bahan : 200 gram kornet sapi 2 butir telur 3 sendok makan tepung terigu ½ sendok teh kaldu bubuk garam secukupnya Merica secukupnya minyak untuk menggoreng Cara membuat : 1. Kocok lepas 2 telur, dicampur dengan garam, kaldu bubuk, dan merica. 2. Setelah tercampur, baru masukkan kornet sapi, a

Terong Pete bumbu Bali

Selamat Sore... Hari ini mendung, udara uda mulai dingin gak seperti kemaren-kemaren yang panasnya kebangetan.. Di kota kalian gimana? apa uda mulai musim penghujan? Di Pamekasan, Madura uda mulai musim penghujan.. Uda beberapa kali hujan.. Oya, kali ini tidak membahas masalah hujan  Tapi masalah masakan.. Hihihi Fika sebenernya uda masak masakan ini berkali-kali.. Tapi baru fika posting hari ini.. Masakan andalan Fika tiap ada di rumah, atopun dirumah omnya Fika.. Semua orang rumah pada suka dengan masakan ini lhoo.. Berhubung dirumah lagi banyak banget pete, jadi Fika tambahin pete. Resep sebenernya Fika cuma pake terong aja. Langsung aja liat resepnya yuukk... ---------------------------------------------------------------- Terong Pete bumbu Bali Bahan : 3 buah terong di potong menjadi 4 bagian kecil 10 buah petai (potong menjadi 4 bagian) 2 bungkus Bumbu bali siap pakai (biasanya beli di pasar) 10-15 cabe rawit ( bisa di ulek, ataupun d

Lumpia sayur

Selamat sore... Hari ini Fika akhirnya bener-bener mulai membuat lumpia sayur. Sebelumnya, Fika cuma bisa niat aja. Tapi sekarang, alhamdulillaah... langsung bikin. Bener-bener seneng banget, bisa bikin lumpia sayur. Karena sebenernya Fika memang suka banget sama lumpia. Makanya, Fika belajar untuk buat lumpia. Untuk kulit lumpia, Fika masih belom bisa bikin sendiri. Jadi, untuk sementara Fika pake kulit lumpia yang dijual di toko-toko. Yuk... langsung liat resepnya... ----------------------------------------------- Lumpia Sayur Bahan 10  lembar kulit lmpia 1 buah wortel, diserut 50 gr taoge panjang 1/2 bawang bombay, iris tipis 4 siung bawang putih, cincang 1 daun bawang, iris tipis 1 sdt bumbu penyedap rasa ayam ( bisa di ganti dengan bubuk blok kaldu) 1sdt merica bubuk garam secukupnya Minyak goreng, untuk menumis dan menggoreng lumpia. Cara membuat : 1. tumis bawang putih, bawang bombay dan bawang daun sampai harum.

Mie kuah

Selamat tengah malam.. Gara-gara tadi waktu makan malem Fika masak mie kuah ini,, akhirnya Fika masukin dalam daftar resep yang Fika tulis untuk hari ini.. Mie kuah ini, benar-benar makanan yang paling digemari sama keluarganya Fika. Bapak, Ibu sama adeknya Fika bener-bener suka banget.. Awal masak mie kuah ini, Fika cuma ngeliat aja di instagram. Ada yang masak mie kaldu ayam atau mie sawi ( Fika lupa nama mienya apa). Fika akhirnya coba juga, kuahnya pake kaldu ayam.. Tapi, berhubung Fika ga punya kaldu ayam, akhirnya Fika buat dengan air. Rasanya enak banget.. Fika sendiri juga ketagihan sama mie kuah ini.. hihihi Langsung liat resepnya yaaa... ------------------------------------------------------ Mie Kuah  Bahan : 3 mie telur ( Fika pake mie yeyen), rebus sekitar 3 menit. 1 ikat sawi, potong kecil-kecil 8 siung bawang merah, haluskan. 6 siung bawang putih, haluskan merica secukupnya garam secukupnya kaldu bubuk secukupnya

Martabak Tahu

Selamat siang... dan selamat beraktivitas untuk kalian yang sedang sibuk.. Cukup lama juga Fika ga nge post.. Lagi sibuk dan akhirnya tidak sempat untuk mem posting disini. Kali ini Fika membahas masalah martabak tahu.. Martabak yang satu ini serius bener-bener enak.. hahaha bukan karena Fika yang masak martabak ini, terus bilang rasanya enak.. Tapi emang serius enak banget.. Berhubung Fika itu penyuka martabak, makanya sampe masak sendiri.. Kenapa Fika pake tahu untuk isiannya?? Berhubung waktu itu Fika lagi punya kulit pangsit, tapi bingung mau dibuat apalagi selain dijadiin gorengan.. Dan akhirnya, Fika nemuin resep tentang martabak tahu ini.. Rasanya sekilas seperti martabak telor (martabak yang biasa kita beli). Langsung aja resepnya yaaaa.. ---------------------------------------------- Martabak Tahu Bahan : 19 Kulit lumpia  1 1/2 kotak tahu , potong kotak-kotak kecil 2 buah telor 3-4 bawang prei, iris tipis 3 siung bawang puti